Ask Us

Prospek Ekspor Pinang di Tahun 2023

9 Februari 2023 | by Goldy Wijaya

Pinang merupakan salah satu pohon yang tumbuh hampir di seluruh daerah di Indonesia. Menurut data dari kantor kepresidenan, ada 152 ribu hektar lahan yang per hari ini ditanami pohon pinang. Pohon ini sangat populer sampai-sampai seringkali digunakan di berbagai kesempatan, seperti lomba panjat pinang di acara 17 Agustusan. Tapi tahukah kamu, pinang sebenarnya juga sangat potensial untuk dijadikan komoditi ekspor?

Salah satu bagian pinang yang sangat bermanfaat adalah bijinya. BIji pinang dipercaya bisa digunakan untuk mengobati penyakit yang disebabkan oleh virus seperti diare, kudis, dan lain sebagainya. Selain itu, pinang juga bisa dimanfaatkan sebagai pewarna merah, bahan dasar kosmetik, makanan, obat-obatan, dan juga untuk bahan penyamak. Oleh karena manfaatnya tersebut, biji pinang seringkali diminati oleh negara-negara di Asia seperti India, Bangladesh, Iran, Afghanistan, China, dan Myanmar.

Salah satu daerah di Indonesia yang cukup sukses untuk mengekspor biji pinang adalah Bangka Belitung. Menurut data dari Kementan, ekspor pinang dari Pangkalpinang, ibukota provinsi Bangka Belitung, meningkat 200% pada tahun 2019. Pada 2018 tercatat sebanyak 3.643,21 ton pinang diekspor dari daerah tersebut. Sedangkan pada Januari-Juni 2019 sudah ada 3.301,98 ton pinang yang diekspor, atau sebesar 90,63% dari tahun sebelumnya.

Selain itu, daerah yang juga sukes mengekspor biji pinang adalah Kalimantan Barat. Pada 18 Juli lalu, sebanyak 162 ton biji pinang diekspor ke Thailand dari Pontianak, ibukota provinsi Kalimantan Barat. Kesuksesan tersebut tidak lepas dari adanya dukungan Kementerian Pertanian melalui Badan Karantina Pertanian. Namun sayangnya, biji pinang yang diekspor masih dalam bentuk mentah. Menurut pak Ali Jamil, Kepala Badan Karantina Pertanian Kalimantan Barat, biji pinang tersebut masih bisa dimaksimalkan menjadi produk setengah jadi maupun produk jadi. Dengan demikian, margin yang didapatkan bisa lebih besar, apalagi kalau dibuat dengan packaging dan branding yang bagus. Hal tersebut sangat menguntungkan bagi para eksportir dan juga tentunya sumber devisa bagi pemerintah.

Ada lagi cerita sukses ekspor pinang dari Jambi. Badan Karatina Pertanian (Barantan) Jambi mensertifikasi 320.260 ton biji pinang, atau senilai 9,1 miliar rupiah untuk dekspor ke Thailand dan India. Adapun, pemeriksaan yang berupa karantina ini bertujuan agar memenuhi syarat Sanitary dan Phytosanitary (SPS) dari kedua negara tersebut, agar memastikan biji pinang tersebut bebas dari hama dan penyakit. Apabila terdapat hama, akan dilakukan fumigatasi untuk mengeliminasi hama tersebut, sehingga tidak terjadi penolakan saat tiba di negara tujuan ekspor.

Biji pinang sendiri merupakan komoditas kedua terbesar yang dihasilkan oleh provinsi Jambi, dibawah karet yang merupakan komoditas terbanyak yang diekspor ke luar negeri. Biji pinang sendiri merupakan langganan ekspor ke negara-negara tetangga seperti Thailand dan Malaysia. Selain itu, negara-negara Asia lainnya seperti Jepang, Korea Selatan, Pakistan, Iran, China, dan India juga tertarik dengan komoditas ini.

Provinsi Jambi sendiri memiliki varietas pinang unggulan, yaitu pinang betara. Pinang jenis ini mempunyai pertumbuhan yang lebih cepat. Pinang ini akan berbunga pada usia 4-5 tahun, dan di usia 6-7 tahun sudah mencapai masa produktifnya hingga nani berusia 25 tahun. Selain itu, pinang betara juga mempunyai produksi buah yang lebat. Per tandannya terdapat 130an buah, dan tiap tahunnya bisa mencapai 5 hingga 6 tandan. Pinang betara pun mempunyai buah yang lebih besar daripada pinang jenis lainnya. Per butirnya mempunyai berat 47 gram, atau setara 8,68 gram biji kering.

Menurut data dari Kementerian Pertanian, pada tahun 2021 jumlah ekspor pinang Indonesia adalah 5 triliun rupiah, dan pada periode Januari s.d Maret 2022 sudah sebanyak 17.174 ton pinang yang diekspor, dengan nilai ekonomi mencapai 416,4 miliar rupiah. Bapak Presiden Joko Widodo berharap, volume ekspor pinang bisa ditingkatkan, sehingga perlu adanya varietas yang unggul dan berkualitas.

Dengan itu, kesempatan ekspor pinang masih sangat terbuka luas teman-teman!


Bikin website ekspormu hanya di websitesimple.id!